Thursday, October 15, 2015

Tips Cara Menulis di Blog


Menulis di blog bukan masalah gampang bagi sebagian orang, tiba-tiba setelah masuk ke blog yang terjadi adalah "blank" bingung mau menulis apa. Selain itu banyak keraguan juga setelah mulai menulis di blog, tek heran setelah sekian kalimat menulis mereka menghapus kembali tulisannya.

"Ah jelek ini"
atau
" Ah ga bagus"
atau
"ah ini salah"
atau
"kayanya bakal diledek neh"

Itulah masalah yang dialami sebagian orang  saat menulis di blog termasuk saya sendiri ketika awal menulis di blog. Mereka sudah memberatkan otaknya dengan penilaian orang lain yang dipikirkan mereka sendiri, Ya dugaan atau prasangka yang dibuat sendiri, padahal belum tentu yang dipikirkan oleh lain seperti itu bahkan bisa sampai 180% berbeda.

Menurut kita jelek tapi kadang menurut orang lain malah bagus, sebaliknya juga menurut kita bagus tapi eh ternyata responnya jelek.

Tips cara menulis di blog

1. Hapus semua prasangka anda dan kosongkan pikiran anda

Itu akan membuat anda ringan dalam berpikir

2. Bayangkan sesuatu yang lucu atau menyenangkan yang ingin anda sampaikan kepada orang lain melalui tulisan anda.

Anda seolah-olah sedang mengobrol dengan teman atau pasangan anda sesuatu yang menyenangkan dan lucu atau membayangkan apa yang terjadi jika seandainya anda punya rencanan gokil atau jail kepada mereka. Jika dalam bayangan anda itu membuat anda ketawa maka tulislah segera.

3. Jangan pernah menilai tulisan anda saat menulis

Ketika sedang menuliskan hal tersebut jangan coba-coba untuk menilai tulisan anda saat menulis, seperti pembukaan di awal "ah jelek" atau "ah salah" Fokus menulis sampai selesai.

4. Jangan pernah menghapus tulisan anda saat sedang menulis

Itu sama saja anda sedang menilai tulisan anda, Keep writing!

5. Setelah tulisan selesai mulailah membaca ulang.

6. Tahap selanjutnya anda mulai merapikan tulisan anda.

7. Jangan menilai tapi bayangkan cocok tidak tulisan anda disampaikan ke orang tersebut

8. Upload dan cek kembali.

Intinya pada tahap anda mulai menulis di blog anda harus sebisa mungkin bisa senang saat menulis di blog.

Tahap selanjutnya setelah anda mulai senang menulis adalah memasuki tahap sesungguhnya saat menulis di blog,

YA KONSISTENSI MENULIS

Menulis 1 hari atau 1 minggu mungkin gampang tapi konsisten menulis terus itu baru susah. Ada tips agar anda konsisten menulis. Tipsnya adalah bagilah jenis tulisan anda ke dalam 4 jenis.

1. Tulisan just for Fun
Pada tulisan ini anda hanya menulis yang membuat anda senang atau curhatan pribadi

2. Konten yang bermanfaat
Berikan konten yang bermanfaat juga agar orang lain mau berkunjung kepada blog kita, percuma jika tidak ada orang yang membaca blog kita. Itu seperti ngobrol dengan tembok.

3. For Business
Ya untuk bisa mendapatkan uang. Ngeblog tanpa ada penghasilan akan rentan mudah ditinggalkan karena bukan prioritas. Bayangkan jika anda bisa mendapatkan uang dari blog yang besar, itu akan membuat anda semakin bergairah ngeblog.

4. SEO
Untuk yang no 4 ini sebenarnya tambahan saja intinya sama denga no 2 cuma kita harus sedikit paham tentang SEO yaitu cara yang bisa mendatangkan pengunjung lewat mesin pencari seperti Goolgle. Dengan begitu pengunjung akan otomatis datang ke blog kita jika semakin ramai akan berpotensi dapat uang juga.


Yuk mulai ngeblog!

SHARE BERBAGI MANFAAT SILAKAN

2 comments: